Editor : Anisa Fadilah
Credit.Tempo
Kementerian Kesehatan mencatat kasus Covid-19 varian Omicron di Indonesia menjadi 1.161 pada Sabtu (22/1).
“Total sejak 15 Desember hingga kini secar akumulatif jumlah kasus Omicron yang terdetekasi ada 1.161,” kata Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung (P2PML) Kementerian Kesehatan, Siti Nadia.
Mayoritas kasus terjadi pada pelaku perjalanan luar negri dengan angka 831. Sedangkan tranmisi local 282 dan 48 kasus yang belum diketahui penyebabnya.
“Kasus Omicron pada PPLN paling banyak dari Pekerja Migran Indonesia dari Arab Saudi,” tambah Nadia.
コメント